25.10.10

Keutamaan buah-buahan segar

Makan buah bukan hanya sekedar proses “beli, potong, makan!”. Jika kita mengetahui kapan dan bagaimana memakannya, akan banyak manfaat yang bisa kita peroleh.
Buah seharusnya dimakan saat perut masih dalam keadaan kosong, bukan sebagai makanan penutup yang disantap selesai makan nasi.
Jika kita membiasakan makan buah saat perut kosong, hal ini akan membantu proses pembuangan racun dalam tubuh, sekaligus menghasilkan energi yang cukup untuk kegiatan sehari-hari (terutama saat diet).

Contoh : ketika kita memakan 2 potong roti dan diikuti seporsi buah.
Buah lebih mudah diserap daripada roti, lambung butuh waktu singkat untuk dapat memproses buah masuk kedalam usus kecil, akan tetapi dibutuhkan waktu yang lebih lama untuk mencerna roti. Sehingga jika kita mengkonsumsi roti terlebih dahulu, maka roti akan menghambat jalannya makanan sesudahnya (Dalam hal ini buah-buahan).
Ketika roti dalam proses fermentasi dalam lambung maka buah akan teroksidasi dan membusuk, sehingga mengakibatkan efek buruk bagi kesehatan pencernaan kita. Oleh sebab itu makan buah pada waktu perut kosong adalah lebih baik.
Yang lebih penting lagi (Katanya), makan buah dengan perut kosong dapat menghindari rambut berubah menjadi putih, botak, syaraf tegang, hitam pada sekeliling mata (Hm.... butuh pembuktian lebih lanjut nih).

Jangan mengira jeruk lemon yang rasanya asam dapat membantu asam dalam lambung. Faktanya, semua buah yang masuk kedalam lambung, setelahnya akan berubah menjadi basa.



Hindari makan buah yang telah dipanaskan, karena buah yang telah dipanaskan akan hilang kandungan vitaminnya. Sama dengan tidak memakannya, karena semua vitamin akan hilang melalui pemanasan.



Sari buah harus diminum fresh, bukan dalam bentuk produk kemasan, seperti minuman kaleng, dll.
Kembali lagi, serat buah sangat berfaedah, sebab itu makan buah utuh efeknya jauh lebih bagus daripada hanya minum sari dari buah saja. Saat minum sari buah, minum seteguk demi seteguk, sehingga ada waktu yang cukup bagi sari buah untuk bercampur dengan air liur.

Tiga hari "bersantap buah" adalah cara efektif untuk membersihkan lambung dan membuang racun tubuh.
Hanya makan buah, minum air buah perasan selama tiga hari, akan membuat tubuh kita menjadi lebih segar. Tidak akan ada perasaan tidak enak pada saat memasuki periode “bersantap buah”. Selingi dengan memakan buah yang berbeda, seperti salad buah, dengan demikian selain inovatif juga mendapat hasil yang bagus.

Semoga dengan mengetahui manfaat memakan buah, bisa membantu meningkatkan kualitas kesehatan kita.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Any feedback are welcome

Teman